Menurut sejarahnya kerajinan emas sudah ada sejak abad ke 16-17 dalam masyarakat Aceh (ketika pemerintahan raja-raja Aceh) dan terus berkembang hingga saat ini. Pada tahun 1935 seorang pengrajin Aceh bernama Mahmud Ibrahim atau lebih dikenal dengan Utoh Mud (sebutan untuk perajin), membuat sebuah perhiasan emas bernama Pinto Aceh.
Berawal dari opsir Belanda yang merupakan komandan pada masa pemerintahannya di koetaradja (Banda Aceh sekarang). Dari keinginannya menghadiahkan sesuatu untuk istrinya, setelah mencari ia menemukan pinto khop, monumen peninggalan kerajaan Sultan Iskandar Muda. Ia ingin bentuk pinto khop tersebut dibuat dalam bentuk benda fungsional berupa perhiasan, maka dipanggillah seorang perajin emas yang mempunyai kemampuan untuk membuatnya. Mahmud Ibrahim diminta untuk membuat perhiasan tersebut dengan mengambil bentuk pinto khop. Terpilihnya Mahmud Ibrahim sangat beralasan, ini dikarenakan petinggi-petinggi yang ada di masa itu sudah mengenal Mahmud Ibrahim sebagai perajin emas dan perak. Semua itu karena kepiawaiannya dalam membuat perhiasan dalam sebuah pameran yang digelar di acara pasar malam bertempat di lapangan koetaradja (BandaAceh). Perajin-perajin emas dan perak pada masa itu berkesempatan untuk menunjukkan kemampuannya dalam membuat perhiasan. Setelah acara selesai perajin yang dianggap layak akan diberi penghargaan, maka penghargaan diserahkan salah seorang perajin dalam bentuk sertifikat, oleh panitia pelaksana pasar malam diberikan kepada Mahmud Ibrahim (Utoh Mud) pada tahun 1926 di Koetaradja.
Utoh Mud yang mengantongi sertifikat bergengsi atas keterampilannya itu pada tahun 1935 menguji kreatifitasnya selaku utoh (pandai emas) terkenal dengan menciptakan perhiasan baru Pinto Aceh yang motifnya diambil dari bangunan Pinto Khop yaitu gerbang kecil tempat permaisuri Sultan Iskandar Muda keluar masuk ke tepian sungai untuk mandi di abad-abad lampau. Ketika itu Utoh Mud membuat satu jenis perhiasan saja berupa perhiasan dada wanita yaitu bros. Sebelumnya jenis bros memang telah ada dalam jaringan perhiasan tradisional Aceh, namun dengan mengambil motif lain. Bros Pinto Aceh dengan meniru pintu gerbang yang bernama Pinto Khop tersebut berbentuk ramping dengan jeruji-jeruji yang dihiasi motif kembang ditambah lagi sebagai pelengkap dengan rumbai-rumbai sepanjang kedua sisi.
Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
http://jeumpakuneng.blogspot.com/2013/09/sejarah-motif-pintu-aceh.html