PENSIL PUNYA CERITA

in #phylosophy7 years ago

Salam potensi sahabat steemians,

IMG_0835.JPG

Pinsil ditakdirkan untuk membantu manusia menulis sebagai tugas utamanya. Ketika fungsi ini hilang maka tugas utama si pinsil dianggap telah gagal. Disaat yang sama, pinsil juga tidak dapat menghindar dari proses penajaman. Meski menyakitkan, hal ini harus dijalani si pinsil agar fungsi utamanya tetap berjalan.

Keberhasilan sebuah pinsil tidak dilihat dari seberapa utuhnya, melainkan yang dapat menjalankan fungsi utamanya hingga rautan terpendek untuk menghasilkan karya-karya dari penggunanya.

Layaknya pinsil-pinsil, kita seolah dituntut oleh kehidupan ini untuk senantiasa memiliki kesadaran pada tujuan dan panggilan hidup kit. Kesadaraan pada tujuan hidup merupakan energi besar yang mendorong kita untuk menjaga fokus pada kontribusi, sebagaimana tugas utama sang pinsil.

Colored-pencils-pencils-24173421-2560-1600.jpg

Setelah didepak keluar dari perusahaan mobil Ford, Lee Iacocca, salah seorang eksekutif di perusahaan otomotif tersebut kabarnya justru menjadi orang berpengaruh dan terkenal atas keberhasilannya di Chrysler. Inilah esensi dari proses penajaman sebagaimana dialami si pinsil. Penajaman ibarat daya ungkit untuk tetap mampu memberikan fungsi.

Akhirnya, pinsil pun mengingatkan kita untuk bagaimana menjadikan diri kita selalu berarti dan berguna. Tinggalkan warisan terbaik sebagai bukti sejarah sekaligus pertanggungjawaban kepada generasi berikutnya bahwa benar-benar kita pernah ada.

Salam potensi !

Sort:  

amazing......
good writing...
welcome to steemit Master Lailan F Saidina...

han ek takhem Master AnnaMiswarMuhammadNur

teungeh lon belajar bak MaulanaIlham, mohon bimbingan Master

kontribusi untuk negeri steemy...

^^ mari kita jaga silaturrahmi kita ^^

silaturrahim nambah rezeki