MATA KUCING : Fakta Menarik, Anatomi & Keunikan Tentang Mata Kucing.
Share to :
TuanMeong.com - Kucing adalah binatang yang dikenal memiliki mata ajaib. Beberapa kepercayaan mengatakan jika mereka dapat melihat hantu, namun ada juga yang menganggap mereka melihat benda kecil yang melintas diluar pengawasan mata manusia sehingga terkesan melihat hantu. Pada dasarnya, mata kucing memiliki susunan yang normal, yaitu lensa mata, pupil, retina dan kelopak mata. Kelopak mata adalah alat pelindung mata, dia merupakan bagian yang dapat berkedip sehingga mata akan selalu basah / lembab. Lensa mata berguna sebagai alat untuk menangkap cahaya. Pupil adalah pintu masuknya cahaya setelah melewati lensa. Retina merupakan alat untuk mentransfer gambar dan cahaya yang diterima menuju otak. Sehingga semua fungsi tersebut dinamakan sebagai penglihatan.
[ www.mrwallpaper.com]
Fakta Menarik Tentang Mata Kucing.
Kucing tidak mampu melihat dalam kegelapan total, namun dia bisa melihat dengan cahaya yang sangat tipis.
Jika anda kesulitan melihat dalam kondisi cahaya yang samar-samar, kucing tidak akan mengalami hal itu, karena retina kucing mampu mengambil lebih banyak cahaya dibandingkan retina manusia, kemudian kucing juga memiliki sebuah lapisan jaringan yang disebut tapetum lucidum, dimana dia dapat memantulkan cahaya secara berulang sehingga kucing dapat memiliki beberapa kesempatan untuk melihat sebuah objek. Lapisan ini jugalah yang membuat mata kucing bersinar dalam kegelapan.Kucing tidak buta warna total, namun penglihatan warna mereka minim.
Banyak terjadi perdebatan dikalangan ilmuan maupun pecinta kucing mengenai hal ini. Namun kesimpulan umum mengatakan jika kucing bisa membedakan warna biru dan kuning, namun kurang bisa menangkap warna merah dan hijau.Kucing tidak dapat melihat sebuah benda dengan detail.
Bisa dikatakan kucing memang rabun dekat, sebab lensa mata kucing tidak menyempit saat sebuah benda didekatkan ke matanya, hal ini berarti mata kucing tidak mampu mengikuti titik fokus yang diberikan.Pupil vertikal pada kucing memiliki tujuan khusus.
Bentuk pupil kucing yang elips vertikal memiliki keuntungan khusus, diantaranya adalah mampu menyempit jauh lebih cepat dibandingkan pupil bundar. Bahkan jika cahaya yang diterima mata kucing sangat silau, pupil tersebut akan terlihat seperti garis tipis, karena semakin tipis lebar pupil, maka semakin kecil cahaya yang diterima mata.Warna Mata Kucing.
Biasanya kucing domestik dari kawasan asia tenggara akan memiliki warna mata keabu-abuan saat masih anak-anak. Warna tersebut akan berubah menjadi hijau kekuningan atau bahkan kuning buram jika mereka sudah dewasa. Fakta lain, kucing bermata biru memiliki gangguan pendengaran. Sementara Odd-eyes ( bermata biru dan kuning ) akan mengalami gangguan pendengaran pada sisi yang sama dengan mata birunya.
( Disalin dengan perubahan penuh dari Prabu Cattery )
Kucing adalah hewan malam.
Ternyata, mata kucing memiliki jangkauan pandangan yang lebih lebar, yaitu 200 derajat. Hal ini berguna agar dia dapat menemukan dan mencari mangsa dari sebuah lingkungan yang sangat luas. Sering kita dengar jika kucing adalah binatang Nocturnal yang aktif di malam hari dan tidur disiang hari. Namun ternyata, kucing juga merupakan binatang crepuscular, yang aktif pada pergantian dua waktu tersebut, fajar dan senja. Inilah mengapa pada pembahasan sebelumnya dikatakan kucing memiliki kepekaan terhadap cahaya yang sangat tipis.
Anatomi Mata Kucing.
- Kelopak mata atas
- Membrana nictitan/kelopak mata ketiga : dalam keadaan normal tidak terlihat. bila terlihat jelas seolah menutupi mata, merupakan salah satu tanda dehidrasi (kucing sedang sakit)
- Kelopak mata bawah
- sclera : bagian bola mata yang berwarna putih
- pupil : membesar dan mengecil sesuai banyaknya cahaya, berfungsi mengatur cahaya yang masuk ke mata, mengecil bila ada cahaya terang dan membesar dalam keadaan kurang cahaya
- iris : bagian mata kucing yang mengandung
Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
http://www.tuanmeong.com/2016/12/mata-kucing-fakta-menarik-anatomi.html
Congratulations @yuswardi! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :
Award for the number of upvotes received
Click on any badge to view your own Board of Honor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word
STOP