Hallo sahabat steemeans, selamat sore bertemu lagi dengan saya @mrdani
senang bisa menyapa kalian semua teruntuk untuk kita semua para pejuang @steemit, semoga semua apa yang kita usahakan selama ini dalam dunia steemit dapat berbuah hasil yang manis, yang pasti terus berjuang demi masa depan yang cerah. Never give up!!
baik, tanpa panjang lebar saya ceramah. Kali ini saya mau membahas tentang sebuah mata uang "siluman" yang mengemparkan dunia, apalagi kalau bukan Bitcoin.
tentu tidak asing bagi telinga kita kalau mendengar mata uang satu ini, apalagi kita yang berkecimpung di dunia @steemit. Dan di era jaman teknologi jaman sekarang, mulai banyak dari masyarakat Indonesia yang saat ini menggunakan bitcoin sebagai alat transaksi pembayaran bahkan tidak sedikit juga yang menambang bitcoin.
Saya ingin menilik sedikit tentang sejarah Bitcoin. berdasarkan beberapa artikel yang saya baca, Mata uang digital ini pertama kali keluar pada tahun 2009 yang lalu oleh pihak yang menamakan kelompoknya Satoshi Nakamoto. Perlu anda ketahui, Satoshi Nakamoto bukanlah nama orang melainkan ID di sebuah forum organisasi yang mempelajari teknologi peer-to-peer. Tidak jarang, ada yang mengatakan bahwa pemilik ID tersebut adalah seseorang bernama Dorian Nakamoto, akan tetapi ada juga yang mengatakan bahwa ID tersebut milik Charlie Lee, seorang yang menemukan dan menciptakan litecoin. Namun, yang benar tidak ada yang tahu pasti.
Hal Finney merupakan orang pertama yang melakukan transaksi pembayaran menggunakan bitcoin, dia adalah seorang programmer dan pada saat itu transaksi yang dilakukannya sebesar 10 bitcoin. Pada tahun 2010, Satoshi Nakamoto memutuskan untuk menghentikan pengembangan bitcoin dan kemudian menyerahkannya ke Gavin Andresen yang saat ini menjabat di Bitcoin Foundation sebagai pimpinan.
Dari segi harga mata uang kripto ini dari tahun ke tahun mengalami peningkatan sangat signifikan, bisa kita lihat sendiri dari statistik dibawah ini.
Pada saat Bitcoin pertama kali di rilis dan di perdagangkan, nilainya hanya $ 0,1 / 1 BTC (sekitar Rp. 1,300 saja / 1 BTC). Dari tahun 2009 sampai dengan tahun 2013 nilai tukar Bitcoin mencapai 12,000 kali kenaikan, yaitu sampai pada harga $ 1,200 / 1 BTC (sekitar Rp. 15.8 juta / 1 BTC). Kemudian pada kuartal ketiga tahun 2017 ini, harga Bitcoin sampai pada level tertinggi sepanjang masa yaitu $ 6,194 / 1 BTC (Rp. 81,7 juta / 1 BTC). Jika kita lihat total kenaikan dari tahun 2009 sampai tahun 2017 (kurun waktu 8 tahun), harga Bitcoin sudah naik sebesar 61,940 kali / 6,194,000 %, pertumbuhan yang benar-benar fantastis untuk sebuah mata uang.
Tidak heran jika sekarang banyak sekali para spekulator dan para investor yang berbondong untuk berinvestasi pada Bitcoin. Tujuannya adalah mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda dengan waktu yang singkat saja. Banyak pihak yang yakin dengan masa depan Bitcoin serta teknologi blockchain. Bitcoin dinilai bisa memecahkan masalah yang terjadi sampai saat ini, dan menggantikan uang tunai secara keseluruhan. Bahkan negara Swiss sudah mempraktekkan skenario “Kerajaan tanpa uang tunai”
Demikian sedikit informasi tentang mata uaang siluman ini, semoga bermanfaat bagi kita semua terutama para steemians yang sudah bergabung, mari kita berjuang sama-sama dengan Upvote Blog ini. Terimakasih
Hello welcome to steemit ☺️it's great to have you here.....hope you have an amazing journey in this platform
welcome to steemit, nice
Happy steemit !!! cheers