Karena Perubahan Harus Kita Perjuangkan

in #indonesia7 years ago

IMG_20180317_131032_431.jpg

“Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum kecuali kaum itu sendiri yang mengubah apa apa yang pada diri mereka"

Begitulah kutipan ayat Al-Qur'an surat Ar-rad ayat 11. Kutipan ayat tersebut mengatakan kepada kita secara jelas dan tegas, bahwa tidak ada perubahan tanpa perjuangan. Bila kita hari ini merasa bahwa ada yang belum baik, kehidupan yang statis maka perlu kita bergerak untuk melakukan sebuah perubahan, tentu saja dalam perjuangan itu tidak mudah, butuh energi besar dan banyak hal yang harus di korbankan, tapi itulah yang disebut perjuangan.

Perjuangan memang tidak mudah, apalagi kita inginkan perubahan yang besar, besar dan kecilnya perubahan sejalan dengan energi serta pengorbanan yang kita keluarkan, sebab besaran daya gerak berbanding lurus dengan daya yang menggerakkanya. Jadi, jangan pernah berharap suatu perubahan besar terjadi tanpa ada kerja-kerja yang setara dengannya kita lakukan.

Kita kaum muda yang selalu berteriak lantang, menyuarakan perubahan, menyuarakan tentang keadilan, pembangunan yang berkeadilan sudah saatnya ambil bagian dalam menentukan kebijakan, sudah saatnya ada yang menjadi penyambut suara dari parlemen jalanan, dari rakyat pinggiran, dari kaum termarjinalkan, pendengar suara yang tak berbicara. Kini sudah saatnya kita S14P menjadi ujung lidah bagi mereka semua, dan melanjutkan perjuangan kita yang belum sampai. Barangkali daya kita dulu tak terlalu kuat, mari kita perkuat untuk gerakan perubahan yang lebih besar.

Kita yang bertanggung jawab atas perjuangan yang belum usai, mari kita sambut perubahan, bersama anak muda kita bergerak.