source
Kali Ini kita membahas resep pembuatan sirup dari buah mangrove Buah Pedada (Sonneratia caseolaris)
Sebelum memulai pembahasannya kita siapkan dahulu beberapa perlengkapan dan bahan yang di butuhkan ;
Perlengkapan :
• Kompor
• Panci
• Saringan
• Baskom
• Jeret ukur
• Botol
• Wadah Plastik
• Centong sedang untuk mengaduk
Bahan :
• Buah pidada matang 2 kg
• Gula pasir 2 kg
• Pewarna makanan secukupnya
• Air 2 liter
Cara membuat :
• Bersihkan buah pidada dari kulitnya
• Lalu remes-remes sampai kancur
• Tambahkan air secara perlahan lahan
• Lalu saring ke dalam panci, lalu masak hingga mendidih
• Ambil busa di atasnya untuk sebagai bahan pembuatan selai pidada
• Lalu masukkan gula, aduk hingga gula larut (perbandingan 1:1:1)
• Tambahkan pewarna makanan secukupnya (lebih kurang 7-10 tetes), masak hingga mengental.
• Lalu angkat. Dinginkan. Saring dengan kain halus untuk mendapatkan sirup tanpa ampas.
• Isi sirup ke dalam botol.
• Siap didistribusikan
• Siap dikonsumsi
Selamat mencoba
sepertinya enak bang