Game Week 2 EPL: Bertamu Ke Kandang The Eagles

in #football6 years ago

image
Source

English Premier League sudah memasuki Game Week 2, Crystal Palace akan kedatangan tamu berat yaitu Liverpool (21/8/2018).

Pada laga perdana pekan lalu, The Eagles sukses mengantongi 3 poin berkat mengalahkan tim ambisius Fulham (0-2).
Ini menjadi awal yang bagus untuk membangun kepercayaan diri tim. Roy Hodgson akan tetap mempercayakan Zaha sebagai juru gedor tim tuan rumah.

Dari kubu lawan trio maut Mane, Firmino, Salah dan juga ditopang Keita akan dipercayakan untuk menjadi tombak permainan.
Laga ini akan menjadi panggung dua tim panas, yang menyajikan permainan atraktif.

para pencetak gol saat melawan West Ham pekan lalu
image
Source



Head to Head 5 Pertandingan Terakhir :

31/3/2018(EPL) Crystal Palace 1-2 Liverpool
19/8/2017(EPL) Liverpool 1-0 Crystal Palace
23/4/2017(EPL) Liverpool 1-2 Crystal Palace
29/10/2016(EPL) Crystal Palace 2-4 Liverpool
6/3/2016(EPL) Crystal Palace 1-2 Liverpool



Perkiraan Susunan Pemain :

Coach Roy Hodgson
image
Source

Crystal Palace (4-4-2):
W. Hennessey, M. Sakho, J. Tomkins, P. van Aanholt, J. Schlupp, A. Wan-Bissaka, J. McArthur, A. Townsend, L. Milivojević, C. Benteke, W. Zaha.

Coach Jurgen Klopp
image
Source

Liverpool (4-3-3) :
Alisson, Robertson, Van Dijk, Gomez, Alexander-Arnorld, Keita, Milner, Wijnaldum, Salah, Firmino, Mane.



Prediksi Pertandingan :

Pertandingan yang vital bagi Liverpool, karena mereka punya masa trauma bermain di kandang The Eagles, yang kala itu mereka terganjal dan tertinggal jarak dengan Manchester City.

Crystal Palace akan terus mengorek luka lama ini, dan akan memainkan mental pemain lawan. Patut diwaspadai juga, Liverpool sering kewalahan saat melawan tim papan tengah.
Prediksi pribadi saya Liverpool optimis membawa pulang poin penuh dengan skor akhir 1-3.

image
Source

Sort:  

Skor kita sama bro 1-3
Mane hattrik
Hahaha

Lebih baik Firmino yang hattrik hahaha

Hahaha, Kapten!

Berharap dapat mendongkrak poin hahaha