Teman-teman steemian semuanya saya akan memberikan sedikit artikel atau tips masak untuk kalian semua, semoga bisa bermanfaat, khususnya untuk ibu-ibu di rumah yang bingung dalam hal masakan..
BAHAN :
5 helai kacang panjang, potong2
1 buah mentimun, potong2
150 gr toge, buang akarnya
1 batang wortel, potong korek api
1/4 buah kelapa setangah tua, parut
Sedikit terasi, dibakar
Secukupnya gula merah
Secukupnya garam dan kaldu jamur
1 ruas kencur
.
.
BUMBU DIREBUS :
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
5 buah cabe rawit
3 buah cabe merah kriting.
.
.
CARA MEMBUATNYA :
Rebus kacang panjang, wortel dan toge. Sisihkan
Lalu Bumbu yg sudah di rebus dihaluskan bersama kencur dan terasi, gula jawa. Tambahkan garam dan kaldu jamur. Lalu masukan kelapa parut, aduk2 hingga rata. Lalu Kukus kurleb 15 menit.
Setelah bumbu kelapa dikukus campur kedalam sayuran, aduk rata. Koreksi rasa.
Siap dihidangkan.