Fakta Unik Bawang

in #food5 years ago

image


Banyak orang yang menghindari jenis makanan tertentu hanya karena alasan kesehatan, ataupun phobia. Namun, banyak juga di antara mereka tidak mengkonsumsi jenis makanan tertentu hanya karena mitos yang beredar di masyarakat. Misalnya adalah tidak mengkonsumsi bawang, karena konon bawang bisa menyebabkan bau badan. Padahal banyak sekali makanan yang menggunakan bawang sebagai bahan utama, dan itu sangat lezat. Lalu apakah benar bawang menjadi salah satu alasan penyebab bau badan ?

Faktanya bawang bukan lah faktor utama munculnya bau bawang, karena penyebab bau badan adalah bakteri. Ketika keringat keluar di tubuh bercampur bakteri, maka aroma tidak sedap bisa muncul dari lipatan tubuh.

Bawang termasuk sayuran yang bisa menyebabkan suhu tubuh meningkat, sehingga kita akan lebih mudah berkeringat.


image
Source

Nah, tidak masalah kan mengkonsumsi bawang, selagi kita masih memperhatikan kesehatan tubuh. Kandungan zat blerang dari bawang, selain bisa membuat bau tak sedap, tapi bisa membuat mata anda perih pada saat mengirisnya.

Nah, zat yang menguap itu mengenai mata, sehingga memicu anda untuk mengeluarkan air mata. Tapi menghindari hal ini sederhana saja. Anda hanya perlu mengiris bawang di bawah aliran air, sehingga zat yang menguap ini mengalir bersama air dan tidak sempat mengenai mata anda.

Namun sebuah penelitian baru di Jepang baru-baru ini mungkin bisa jadi solusi bagi anda yang kesulitan menghadapi efek gas dari bawang. Hadir bawang bombay pertama di dunia bernama smile ball, yang tidak membuat mata anda perih ketika di potong.


image
Source

Sedikitnya 5 ton bawang ini telah di luncurkan ke pasar tahun 2015. Perusahaan House Food Group, penghasil bawang ini menemukan cara menekan senyawa yang mampu merangsang produksi air mata saat bawang di iris. Bahkan bila di makan mentah-mentah, bawang bombay itu terasa manis seperti buah apel, atau pir.

Ada fakta unik yang belum di ketahui banyak orang. Ternyata bawang putih di gunakan untuk merawat rumput lapangan pada Etihad Stadium. Lapangan berkapasitas 55 ribu penonton itu sengaja di lapisi ber ton-ton bawang putih untuk mengusir parasit micelopis, yang memakan rumput dan merusak permukaan lapangan.


image
Source

Etihad tenyata menerima tawaran perawatan semacam ini secara reguler, demi memastikan lapangan tetap berada dalam kondisi terbaik

Model perawatan ini telah di gunakan 5 tahun. Kandungan zat pada bawang memang memiliki kaya manfa'at, namun anda perlu tau bagaimana cara menyimpan bawang, sehingga tahan lama. Ini dia tipsnya.

Pertama, jangan menyimpan bawang di kulkas. Anggapan meletakkan makanan di dalam kulkas akan membuatnya bertahan lama, ternyata tidak berlaku bagi bawang. Karena pada suhu dingin, tunas bawang akan tumbuh cepat. Tunas itu akan menghasilkan rasa pahit pada makanan. Simpanlah bawang di tempat kering dan gelap, untuk menjaganya tetap awet. Gunakan karton bekas telur untuk menyimpan bawang. Karton akan menyerap kelembaban dengan sempurna.

Kedua, bawang bombay di stoking lama. Selain menggunakan karton telur, anda juga bisa memanfa'atkkan stoking yang sudah tidak terpakai untuk menyimpan bawang bombay.

Masukkan bawang bombay ke dalam stoking, ikat dengan erat, kemudian isi lagi bagian atasnya, susun terus hingga stoking terisi penuh. Cara ini efektif untuk membuat bawang bombay bertahan lama, karena membuat kelembaban bawang lebih cepat menguap.

Semoga bermanfa'at.

Salam Steemian Indonesia 💫

~Keep writing~

image

Salam Sahabat Inspiratif