Hai sahabat Steemit! Pada kesempatan ini, saya ingin berbagi sedikit cara menggoreng keripik dari buah sukun yang enak dan gurih. Kebetulan saya dapat buah sukun tadi pagi diberi oleh ibu Mertua. Tapi gak bisa langsung goreng karena harus pergi ke tempat tugas dulu yaitu mengajar anak-anak yang ada di daerah terpencil nan jauh disana. Pulang sekolah, walaupun capek dan sedikit mengantuk karena di tiup angin sepoi-sepoi sambil bawa kendaraan langsung saya “operasi” si buah sukun (tentunya sesudah menunaikan kewajiban : makan dan shalat). Menggoreng keripik memang bukanlah hal yang luar biasa, tetapi bagi saya, ada kebahagiaan tersendiri karena sebagai seorang Istri dan sekaligus Ibu dari anak-anak yang saya cintai dan sayangi dapat menyajikan makanan (snack) kesukaan keluarga kami.
Untuk mempersingkat cerita, langsung kita mulai ya!
KERIPIK SUKUN GURIH ALA NIDA
Bahan :
2 Buah Sukun (kebetulan saya punya 2 buah)
8 Siung Bawang Merah ukuran sedang (kalau suka lebih berasa bawang, boleh ditambah lagi)
4 Siung Bawang putih ukuran besar
2 Sendok makan garam
400 cc air putih (kurang lebih)
Mentega/margarin secukupnya (saya menggunakan Blue Band ukuran 200 gr)
1 kg Minyak Goreng
Cara Membuat :
Bender/haluskan bawang merah, bawang putih, garam dengan air.
Kupas tipis kulit buah sukun lalu belah menjadi enam atau empat bagian masing-masing buah sukun. Lalu iris tipis-tipis dengan menggunakan pisau khusus iris keripik.
Panaskan minyak goreng dengan api yang sedang, masukkan satu sendok makan margarin kedalam minyak. Apabila sudah cukup panas masukkan buah sukun yang sudah diiris tipis secukupnya (maksudnya, jangan terlalu banyak supaya buah sukun merata kena minyak goreng dan jangan pula terlalu sedikit), kemudian masukkan dua sendok makan air campuran garam dan bawang. Aduk-aduk agar tercampur rata. Tunggu sampai agak keras keripiknya lalu balik/aduk supaya matang merata. Setelah hampir berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
Untuk penggorengan selanjutnya sama seperti di atas, cuma air campuran garam dan bawang cukup satu sendok makan saja, tetapi kalau suka keripik yang lebih berasa asinnya boleh tambah satu sendok lagi, tergantung rasa pertama yang digorengnya juga, kalau banyak-banyak malah keasinan, gak enak rasanya.
Goreng terus sampai habis irisan buah sukun. Angkat dan setelah dingin masukkan toples supaya tetap “kriuk-kriuk” selalu.
Selamat Mencoba! Mudah-mudahan suka dengan resep sederhana dari @harnida.